|
16 Nov 2011 Korean Infotainment - November 2011108725 Infotainment Korea - November 2011 HEADLINE STORY: SNSD - The Boys Album "The Boys" merupakan album berbahasa Korea ke-3 dan album berbahasa Inggris Pertama dari SNSD / So Nyuh Shi Dae / Girls' Generation. Latar Belakang Album ini direncanakan untuk dirilis pada September 2011 lalu, tapi karena Sooyoung mengalami kecelakaan (mobil) pada akhir Agustus 2011, jadwal diundur ke 5 Oktober 2011. Pada 26 September 2011 SM Entertaiment mengatakan pada TV Daily,
Selama menunggu album ini SONE (penggemar SNSD) seperti berusaha memecahkan lambang-lambang dari foto-foto SNSD. Salah satunya adalah foto di bawah ini. Dalam foto ini mereka berspekulasi bahwa sejak awal (sebelum judul album diumumkan) SNSD ingin memberitahu judul album mereka (spekulasi digambarkan dengan tinta merah). Pada akhir September 2011 Cover Album dan daftar lagu dipublikasikan. Album ini akan dirilis dalam dua cover album dan berisi 12 lagu (termasuk lagu Mr. Taxi versi bahasa Korea).
Pada awal Oktober 2011 SM Entertainment menyatakan pengunduran jadwal lagi berkaitan. Perwakilan mereka mengatakan: "Telah diputuskan bahwa SNSD akan merilis album Amerika Serikat. Untuk memperkuat rencana perilisan "The Boys" secara mendunia, kami berencana untuk mengganti jadwal rilis album di Korea juga. Detail lebih jauh tentang keputusan kami akan diumumkan setelah dikonfirmasi." Walaupun demikian, Teaser pertama untuk album ini tetap dipublikasikan. Pada 7 September 2011 Teaser ke-2 untuk
album ini juga dipublikasikan. Kali ini wajah para anggota SNSD lebih
ditampilkan. SONE memberi tanggapan terkejut akan Sunny dengan rambut
pendeknya.
Pada program "Hello" yang ditayangkan stasiun televisi KBS2 (episode 46, 9 Oktober 2011) Sunny dan Seohyun hadir. Dalam perbincangan topik tentang penampilan Sunny di Teaser ke-2 itu muncul. Sunny mengemukakan,"Aku tidak memotong rambutku, itu hanya wig." disertai dengan tawanya yang khas. 18 Oktober 2011. Satu hari sebelum perilisan album, teaser album ditayangkan di tujuh persimpangan jalan utama: Times Square (Amerika Serikat), Tokyo, Shinjuku, Harajuku, Shibuya (Jepang), Wangfujing (Cina), Kangnam (Korea). 19 Oktober 2011. Album dirilis beserta single perdana mereka, "The Boys", melalui channel SM Entertainment di YouTube, "SMTown".
Pencapaian Di Jepang album ini menempati posisi 2 di tangga Oricon dan
berhasil membukukan penjualan sebanyak 21,227 kopi di Jepang sampai 31
Oktober 2011.
a. SNSD - The Boys Single perdana dari album terbaru ini diberi judul yang sama, "The Boys". Pengarang dan perancang aransemen lagu ini adalah Teddy Riley (produser Michael Jackson dan Lady Gaga) yang memiliki reputasi mendunia sebagai salah satu dari tiga produser terbaik. Lagu ini dirilis dalam dua versi, bahasa Korea dan bahasa Inggris. Versi bahasa Korea: Versi bahasa Inggris bisa didapat melalui iTunes. b. Davichi - Love My Love Seperti tidak mau kehilangan momentum kesuksesan, Davichi memperkenalkan single ke-2 dari album terakhir mereka. Single yang berjudul "Love My Love" itu berasal dari album yang sama dengan single "Don't Say Goodbye" yang memuncaki berbagai tangga lagu di Korea seperti pada bulan lalu, termasuk Music Bank (KBS) dan Inkigayo (SBS). Single dari album berjudul "Love Delight" ini ditulis oleh Kim Ki Bum dan Kang Ji Won dan menceritakan kesedihan melihat kepergian sang kekasih. Davichi mengatakan, "Kami berterima kasih pada semua orang atas cinta yang begitu besar yang diberikan kepada kami untuk "Don't Say Goodbye" sampai sekarang, dan mulai tanggal 13, kami harap semua orang akan memberikan cinta yang sama kepada kami dan dukungan untuk "Love My Love" juga." Davichi mulai memperkenalkan Single ini melalui program televisi
MNet:
2. KONSER
MNET Asian Music Award akan diadakan di
Singapura pada 29 November 2011 pada pukul 7 petang (9 hari sebelum
konser perdana SNSD di sana) dan SNSD juga akan tampil dalam acara ini. Ayo dukung SNSD (dan Taeyeon) dengan voting melalui web (terbuka sampai 25 November 2011), ikuti link pada gambar berikut: b. Konser dengan Penjualan Karcis Tercepat di Singapura Konser tunggal SNSD (bukan dalam SM Town) dalam waktu dekat ini akan diadakan di Singapura. Ini adalah konser tunggal SNSD pertama di Singapura. Waktu: Jumat, 9 Oktober 2011, pukul 6 petang Tempat: Singapore Indoor Stadium
Biaya konser ini diperkirakan mencapai $1.8 juta (Rp 12.6 milyar) dan menjadi konser K-Pop termahal di Singapura. Prioritas pemesanan akan diberikan pada pengguna ponsel dan tablet Samsung serta nasabah kartu OCBC.
Tiket akan dijual secara umum sejak Jumat, 29 Oktober 2011 melalui
SISTIC. Tiket yang dijual terdiri atas dua macam tiket seharga $168 (Rp
1.2 juta) dan $218 (Rp 1.6 juta). Ternyata 5500 lembar tiket konser hari pertama habis hanya dalam waktu kurang dari 4 jam. Antrian
penggemar terjadi di 34 loket SISTIC di seluruh Singapura sejak sekitar
19 jam sebelum loket dibuka. Halaman Facebook pihak RITS pun dipenuhi
komentar negatif sehubungan dengan para penggemar yang kecewa
karena gagal mendapatkan tiket.Kemudian pihak RITS (Running InTo Sun), perusahaan yang membawa SNSD ke Singapura, pun menambah jadwal konser pada Sabtu, 10 Desember 2011 pada jam yang sama. a. Kolaborasi Seohyun (SNSD) dan Donghae (Super Junior) dalam lagu berjudul "Dreams Come True"
Asia Song Festival diadakan pada 15 Oktober 2011 di Stadiun Daegu. Seohun berkolaborasi dengan Donghae untuk acara tersebut menyanyikan sebuah lagu berjudul "Dreams Come True" (terjemahan: "Mimpi Menjadi Kenyataan") yang ditulis oleh Cho Youngsoo. Hasil dari penjualan lagu ini akan disumbangkan kepada UNICEF untuk membantu anak-anak yang menghadapi kelaparan di daerah Afrika bagian timur (seperti Ethiopia, Kenya, Somalia, dan Djibouti). Seohyun mengatakan: "Aku pikir ini adalah sesuatu yang sangat bermakna, dapat membantu anak-anak menghadapi kelaparan di Afrika Timur dengan talentaku." KOFICE (Korean Federation for International Culture Exchange), salah satu pendukung acara ini, juga mengatakan: "Kami sangat berterima kasih bahwa Donghae dan Seohyun menyumbangkan talenta mereka sebagai cara untuk mengembalikan cinta yang diberikan kepada mereka oleh para penggemar dari seluruh dunia. Kami menantikan pertumbuhan pertukaran budaya melalui UNICEF. Kami akan berusaha untuk berkembang melalui acara music penggalangan dana, Asia Song Festival, dengan Bintang papan atas Asia, menyuarakan irama harapan." b. Interview dengan SNSD tentang Album The Boys Berbagai interview seputar peluncuran album ini: "Boys"
Tentang album "The Boys" Tentang judul lagu perdana Tentang koreografi Tentang kostum Tentang album berbahasa Inggris pertama Tentang pertama kali melakukan rap Tentang bekerja dengan Teddy Riley Tentang komposisi pertama Sooyoung, "How Great is Your Love"
Sumber:
Written by: adhi
|